MADURANET – Mayat seorang perempuan dengan ciri-ciri rambut hitam ikal sebahu, ditemukan nelayan Desa Pandan, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan, Kamis (23/1/2020) malam. Mayat tersebut sudah mulai membusuk karena menebarkan bau busuk.
Subairi, Kepala Desa Pandang menjelaskan, mayat tersebut ditemukan dalam keadaan terapung. Kondisi mayat sudah mulai membusuk.
“Tadi malam warga memberi informasi bahwa ada mayat di tambak garam. Kami langsung menghubungi polisi,” kata Subairi.
Kasubag Humas Polres Pamekasan, Iptu Nining Dyah menjelaskan, hasil penyelidikan polisi dan hasil perbandingan sidik jari, serta pencocokan data mayat, identik dengan warga atas nama Tonya (68) warga Dusun Kobarung, Desa Grujugan, Kecamatan Larangan yang dilaporkan hilang oleh anaknya pada tanggal 9 Januari 2020 lalu.
“Hasil lidik dan hasil perbandingan sidik jari jenasah setelah, dicocokkan data di KTP dengan alat inafis portabel system, keduanya identik dengan Tonya (68 Th) dari Dusun Kobarung, Desa Grujugan,” terang Nining Dyah.
Nining menambahkan, di tubuh korban juga tidak ditemukan adanya bekas kekerasan fisik.
Pada tanggal 9 Januari 2020 lalu, Purani (46) anak kandung Tonya melapor ke Polres Pamekasan, bahwa telah kehilangan orang tuanya. Purani menerangkan, ibunya mengalami gangguan jiwa dan sering hilang atau tidak pulang ke rumah beberapa selama berhari-hari.
Sebelum jenasah diserahkan kepada pihak keluarga, mayat masih diamankan di ruang jenasah rumah sakit dr. Slamet Martodirdjo Pamekasan. Polisi juga sudah melakukan autopsi kepada mayat tersebut.
Get real time update about this post categories directly on your device, subscribe now.
Komentar post